Ragam Perayaan Lebaran di Dunia

Tradisi lebaran sebenarnya tidak hanya dikenal di Indonesia saja namun juga di seluruh dunia. Perayaan lebaran di dunia khususnya masing-masing negara memiliki tradisi khusus sebagai hari spesial yang selalu ditunggu oleh umat Islam karena hanya berlangsung satu kali dalam setahun.

Hari kemenangan ini dimulai dengan melakukan kegiatan puasa terlebih dahulu selama 1 bulan. Namun tradisi untuk perayaan lebaran ini mempunyai berbagai macam perbedaan dari setiap negara, berikut ini tradisi yang dilakukan pada setiap negara:

Ragam Perayaan Lebaran di Dunia, Perayaan Lebaran di Indonesia

Perayaan Lebaran di Indonesia

Indonesia merupakan salah satu negara yang penduduknya mayoritas adalah Muslim dan perayaan lebaran di Indonesia sangat meriah dengan euforia yang sangat terasa. Malam sebelum lebaran sebagian besar masyarakat akan bertumpah ruah di jalanan mengumandangkan takbir dan berkeliling dengan suara yang merdu diiringi alat musik.

Setelah itu hari esoknya ke lapangan untuk melaksanakan sholat Eid dan pada menjadi salah satu momen saling meminta maaf dan memaafkan. Selesai melakukan ibadah sholat maka keluarga akan berkumpul dan sungkem pada orang yang lebih tua lalu keliling ke rumah tetangga untuk meminta maaf dan membagikan THR.

Perayaan Lebaran di Turki

Perayaan Lebaran di Turki

Perayaan lebaran di dunia khususnya di Turki tentu berbeda dengan yang dilakukan di Indonesia, Turki menyebutnya dengan Ramadhan Bayram atau Seker Bayrami artinya perayaan manisan. Pada hari raya Lebaran, orang Turki juga pergi ke masjid untuk berkumpuol dengan keluarganya.

Setelah itu anak-anak akan datang mengunjungi tetangga untuk mengucapkan hari raya dan akan mendapatkan permen atau makanan khas yakni baklava. Di negara ini hanya kaum adam saja yang pergi ke masjid untuk menunaikan ibadah sholat Eid.

Baca Juga Artikel Lainnya dari Transfez

Cara Cek Mutasi Rekening Bank Syariah Indonesia Lewat BSI Mobile dan ATM
Cara Cek Nomor Rekening BSI Lewat BSI Mobile dan Syarat Pengecekan
Cara Cek Saldo Rekening BSI Lewat BSI Mobile dan Internet Banking
Jenis Tabungan Bank Syariah Indonesia dan Keunggulan Produknya

Perayaan Lebaran di Afghanistan

Perayaan Lebaran di Afghanistan

Salah satu negara di dunia yang memiliki perayaan sangat unik ketika lebaran berlangsung adalah Afghanistan. Negara ini terkenal dengan adanya tradisi telur atau Tokhm Jangi dan semua orang berkumpul di taman serta mencoba untuk memecahkan telur rebus.

Telur tersebut di rebus terlebih dahulu sampai matang dan dihias dengan desain dan warna cerah. Lalu dua orang atau lebih pun akan beraksi dan bagi pemain yang mampu memecahkan telur maka menjadi pemenangnya.

Perayaan Lebaran di India, Pakistan dan Bangladesh

Perayaan Lebaran di India, Pakistan dan Bangladesh

Saat dipenghujung Ramadhan perayaan lebaran di dunia khususnya India, para perempuan akan bersama melakukan Chaand Raat dan di pada malam hari perempuan menggunakan pakaian tradisional serta menghias tangan dengan henna. Namun sebelumnya mereka akan pergi terlebih dahulu ke toko membeli henna dengan warna warni dan berbelanja yang lainnya.

Kios yang digunakan untuk berbelanja berdekatan dengan toko perhiasan guna menarik perhatian para pengunjungnya. Lalu di Hari Raya Idul Fitri, semua masyarakat akan merayakan berkumpul bersama dengan anggota keluarga sambil menikmati makanan servai yakni makanan khas untuk lebaran di India.

Perayaan Lebaran di Mesir

Perayaan Lebaran di Mesir

Perayaan lebaran di dunia yang juga meriah salah satunya negara Mesir yang sampai sekarang ini masih menjaga tradisi tersebut. Saat hari kemenangan tiba maka umat Muslim akan melaksanakan sholat Eid dan bersilaturahmi dengan kerabat dekat serta tetangga sekitar.

Terdapat sedikit perbedaan dengan perayaan lebaran di negara Mesir dengan berkumpul di suatu tempat dan makan makanan khas lebaran bersama yakni ranja. Makanan tersebut dari ikan asin dan juga acar, dari momen makan bersama inilah sebagai upaya dalam mendekatkan tali silaturahmi antar masyarakat yang berada di Mesir.

Perayaan Lebaran di Amerika Serikat

Perayaan Lebaran di Amerika Serikat

Perayaan lebaran di dunia yang lainnya adalah di Amerika serikat yang mencakup ibadah, permainan di jalanan dan festival. Ibadahnya akan dilakukan pada kelima borough serta Masjid At-Taqwa Brooklyn dan karena masjid tidak mampu menampung banyak orang maka akan menggunakan sajadah di pinggir jalan.

Penduduk Muslim yang berada di AS merayakan lebaran tidak dengan kemewahan namun cukup sederhana, tenang dan khusyu’. Selain itu keanekaragaman yang ada marak terlihat dengan berbagai macam kultur dari para pendatang dan masyarakat yang mengenakan pakaian formal ataupun buasana adat dari daerahnya masing-masing.

Perayaan Lebaran di Republik Rakyat Tiongkok

Perayaan Lebaran di Republik Rakyat Tiongkok

Meskipun di Tiongkok, Muslim sebagai masyarakat minoritas namun tidak menyurutkan semangat masyarakat untuk memeriahkan lebaran yang berlangsung setahun sekali ini. perayaan lebaran yang sangat unik dari etnis Uighur dan juga Hui dengan tradisi unik yakni datang ke makan Sayyid Ajjal.

Di sana, semua masyarakat akan membersihkan makam lalu membaca Al-Qur’an bersama. Selain itu masyarakat juga menyediakan makanan khas lebaran seperti halnya daging sapi untuk Muslim di bagian Utara dan makanan laut untuk Muslim daerah Selatan.

Perayaan Lebaran di Kepulauan Fiji

Perayaan Lebaran di Kepulauan Fiji

Di Kepulauan Fiji saat lebaran akan terlihat dengan banyaknya Muslim laki-laki mengenakan pakaian bagus untuk menjalakan sholat Eid dan sebagian daerah para perempuan tidak datang ke masjid untuk melaksanakan sholat.

Setelah sholat Eid maka mereka akan berkunjung ke rumah tetangga dan kerabatnya hingga ada pembagian uang dan hadiah untuk anak-anak. Pada hari spesial ini banyak masyarakat yang membuat hidangan manis yakni mi soun yang dicampurkan pada susu hangat dan dikenal dengan sebutan samai, lalu juga ada kari ayam, permen, daging sapi samosa dan makanan India.

Perayaan Lebaran di Arab Saudi

Perayaan Lebaran di Arab Saudi

Arab Saudi tepatnya di Riyadh akan merayakan lebaran dengan kesenian yang disajikan dalam bentuk pagelaran untuk menyambut kemenangan lebaran. Selain itu para umat Muslim akan mendekor rumah agar terlihat lebih cantik, meriah dan ceria

Selain itu masyarakat akan menyajikan makanan daging domba yang dikombinasikan bersama nasi dan sayur tradisional sebagai makanan khas lebaran. Tradisi perayaan lebaran ini terjadi kawasan Sudan, Suriah, dan negara Timur Tengah lainnya.

Demikianlah beberapa penjabaran mengenai perayaan lebaran di dunia yang sangat meriah pada sejumlah negara dengan adanya umat Muslim. Tradisi untuk menyambut hari kemenangan ini sangat meriah meskipun Muslim sebagai minoritas di beberapa negara.

Download Aplikasi Transfez

Aplikasi Transfez bisa bantuin kamu untuk transfer uang ke luar negeri dengan lebih cepat, hemat, dan efisien. Transfez Bisnis juga bisa bantuin bisnis kamu dalam melakukan transaksi ke luar negeri loh. Untuk kamu yang ingin mengirim uang ke sanak saudara yang berada di luar negeri karena sedang menjalankan pendidikan, bekerja, ataupun traveling, Transfez akan siap membantu. Aplikasi ini tersedia di Android dan juga iOs. Download sekarang!

google play store   350px appstore

Artikel ini terakhir diperbaharui pada 1 Maret 2024